Minat Pelanggan

Peran Teknologi Dalam Menarik Minat Pelanggan

weefer – Membahas soal perkembangan teknologi memang tidak ada habisnya, apalagi sekarang sudah memasuki tahun 2019 yang mana banyak perusahaan sedang gencar-gencarnya meningkatkan bisnis mereka melalui teknologi. Tak dapat dipungkiri bahwa dewasa ini segala bidang mulai diambil alih oleh teknologi. Bahkan, para Neuroscientist telah menemukan jalan untuk menciptakan mesin yang mampu membaca pikiran manusia seperti yang telah dilansir pada situs howstuffworks. Melalui mesin pembaca pikiran ini mungkin akan lebih mudah bagi seorang sales untuk mengetahui apa yang diinginkan pelanggan tanpa harus banyak bertele-tele. Begitu juga sebaliknya bagi pelanggan, karena akan lebih mudah untuk mendeteksi bagaimana sebenarnya kualitas produk tanpa harus mendengarkan celoteh seorang sales.

Minat Pelanggan

Namun, sebelum teknologi ini dapat digunakan khalayak ramai, tentunya kamu tetap harus mempunyai kiat-kiat khusus dalam menarik minat pelanggan. Terlebih lagi, kemungkinan teknologi ini terbatas yakni hanya dapat digunakan bagi pelanggan dan sales yang bertatap muka saja dan mana lagi kita sama-sama belum mengetahui bagaimana fleksibilitas alat ini nantinya. Nah, maka sebaiknya saat ini kamu mempersiapkan dulu segala sesuatu yang dapat menarik pelanggan menggunakan teknologi yang telah ada.

Pelanggan lebih tertarik untuk berbelanja online

Siapa sih yang saat ini menolak untuk berbelanja online terutama kalangan muda? Berbelanja online bisa dikatakan seperti berselancar pada aplikasi e-commerce yang saat ini disediakan dalam banyak pilihan. Berbelanja apa saja dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja melalui smartphone kamu. Bahkan bisa membuat kamu lupa waktu dan jadi candu bak kecanduan kafein yang terkandung di dalam kopi.

Banyak sekali alasan-alasan mengapa saat ini orang lebih memilih berbelanja online. Beberapa diantaranya adalah penghematan waktu, harga yang cenderung lebih murah, dan banyaknya pilihan produk. Calon pembeli juga dipermudah dalam memilih produk karena ketersediaan gambar-gambar produk dan harga pasti yang tertera. Belum lagi e-commerce tertentu memberi potongan harga gila-gilaan pada perayaan-perayaan besar. Gak heran jika generasi saat ini disebut sebagai generasi menunduk karena banyak orang di tempat umum menundukkan kepala sambil menatap layar smartphone dan berselancar di aplikasi e-commerce favoritnya. Maka dari itu, kamu harus segera mengiklankan produk-produk mu pada aplikasi e-commerce karena selain mudah, kamu gak perlu mengeluarkan biaya apapun dan yang paling penting adalah mengutamakan minat pelanggan. Jadi, tunggu apa lagi?

Pembayaran menggunakan sistem Payment Gateway

Jika menjual produk mu secara online tidaklah cukup karena tentu masih ada pelanggan yang terbiasa berbelanja secara offline dengan mendatangi toko fisik dan menyentuh secara langsung produk yang ingin dibelinya, maka kamu dapat mempermudah mereka dengan menggunakan sistem payment gateway yang kini telah banyak juga digunakan oleh toko-toko fisik.

Dengan menggunakan sistem payment gateway, pembeli dapat membayar melalui smartphone mereka sendiri tanpa harus mengantri dengan biaya administrasi yang biasanya cenderung lebih murah daripada menggunakan kartu debit. Sistem payment gateway ini sendiri hadir untuk menggantikan mesin EDC secara perlahan karena mahalnya biaya maintenance yang dikenakan kepada para pemilik toko fisik. Penjual dan pembeli juga cenderung dimanjakan dengan penawaran-penawaran khusus seperti cashback dan berbagai potongan harga. Kalau sudah begini, kan kamu jadi gak perlu takut lagi ketinggalan dompet.  

Official Website dengan tampilan yang menarik

Kamu pebisnis, tapi ternyata gak semua produk bisa dijual di aplikasi-aplikasi e-commerce. Gak susah kok, kamu bisa membuat official website kamu sendiri dengan menggunakan jasa pembuatan website. Tau gak sih, kebanyakan calon pelanggan akan memandang bisnis mu lebih profesional saat kamu memiliki official website sendiri. Kamu bisa mengiklankan produk mu tanpa batasan seperti pada aplikasi e-commerce pada umumnya.

Namun, kamu juga perlu tahu bahwa kamu juga gak bisa sembarangan dalam mengiklankan produk kamu. Yang pertama, pelajari terlebih dahulu the power of words. Kamu harus menggunakan kata-kata yang menarik namun gak boleh berlebihan dan pastinya pelajari terlebih dahulu ejaan yang benar sebelum membuat iklan. Kamu gak boleh menuliskan sesuatu yang bersifat melebih-lebihkan keunggulan produk yang sebenarnya tidak mampu kamu berikan. Jadi, buatlah semenarik dan sesederhana mungkin yang benar-benar menggambarkan kualitas produk mu.

Selanjutnya, kamu harus membuat tampilan website kamu menjadi lebih menarik dan mudah dipahami oleh pengunjung website. Dari segi warna yang digunakan, tampilan penjelasan produk, hingga mengarahkan pengunjung pada kontak yang dapat mereka hubungi. See? Gak ada ruginya kan membuat senang pelanggan.

Live Chat pada Official Website

Last but not least, di zaman yang semakin modern, ternyata gak cukup hanya dengan mencantumkan kontak mu pada website. Maklumlah, namanya juga pelanggan, pasti lah mereka ingin diperlakukan sebagai raja. Bahkan, mencantumkan contact form saat ini tidak cukup membuat pengunjung website mu menjadi puas.

Cobalah mulai untuk merencanakan penggunaan live chat pada website mu. Misalnya, seperti Freshchat yang tersedia pada website ini. Dengan menggunakan live chat, pengunjung website mu akan merasa puas karena merasa dilayani selama 24 jam penuh dengan adanya fitur bots. Pengunjung gak perlu repot-repot registrasi dulu cuma buat ngajuin pertanyaan-pertanyaan basic ke kamu. Buat menarik minat pelanggan, hal yang paling penting itu bagaimana kamu bisa membuat mereka merasa mudah dan nyaman saja.  Untuk menarik minat pelanggan agar melirik lapak mu, kunci utamanya adalah dengan menempatkan diri kamu pada posisi mereka. Sebagaimana kamu ingin dilayani, begitu juga sebaliknya yang diinginkan pelanggan mu. Maka dari itu, mulai sekarang dekati calon pelanggan dari berbagai kalangan dengan bantuan teknologi yang telah dijabarkan di atas. Selamat mencoba!

Master Admin

Categories:

Inspiration

Share on:

To the top

Related Posts

Recent Posts